Lanjut dari postingan sebelumnya, disini saya akan berbagi pengalaman obat-obat apa saja yang saya minum selama hamil.
Setelah tahu positif hamil, saya dan suami langsung ke apotek membeli asam folat. Mmm… lupa merek apa pokoknya asam folat 10 biji. Waktu di apotek saya bertanya pada apotekernya kapan diminum, berapa kali sehari, dan banyak pertanyaan-pertanyaan yang membuat apotekernya senyum-senyum (mungkin di dalam hatinya ngedumel hahahah).
Oke lanjut,
Karena hamil anak pertama, setiap bulan bahkan hampir dua kali sebulan saya ke bidan atau dokter untuk periksa kandungan. Dan setiap ke sana tidak pernah pulang kosong, pasti ada aja obat yang diberikan.
Berikut obat-obatan yang saya konsumsi selama hamil. Ada beberapa saya lupa minumnya waktu trimester 1, 2 atau 3 yaaa… hahahah
Asam Folat Folavit
Folavit merupakan suplemen yang mengandung asam folat. Suplemen ini digunakan untuk memenuhi kebutuhan asam folat dalam tubuh yang bermanfaat dalam pemeliharaan sistem saraf yang sehat dan dalam pembentukan sek darah merah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh.(https://www.halodoc.com/obat-dan-vitamin/folavit-400-mcg-10-tablet)
Ini nih obat yang saya minum pertama kalinya saat tahu sedang hamil. Meskipun belum kontrol ke bidan ataupun dokter, saya sudah minum ini. heheheh
Tablet Tambah Darah
Tablet tambah darah merupakan tablet salut gula yang mengandung zat besi dan asam folat. Zat besi penting dalam pembentukan hemoglobin ditubuh sehingga dapat membantu mengatasi anemia saat menstruasi, hamil, menyusui, masa pertumbuhan, dan setelah mengalami pendarahan. Asam folat digunakan untuk mengurangi anemia megaloblastik selama kehamilan dan masa pertumbuhan. (https://www.halodoc.com/obat-dan-vitamin/tablet-tambah-darah-10-tablet)
Ini obat paling banyak yang saya minum. Saya menghabisan hampir tiga dus tablet tambah darah. Katanya bu bidan, memang harus habis 90 tablet selama masa kehamilan. Tapi saya gak sampai 90. wkwkwk
Vitamin B6
Vitamin B6 merupakan salah satu jenis vitamin yang termasuk dalam jenis vitamin larut air. Vitamin B6 berfungsi untuk mengolah protein menjadi asam amino serta mencerna karbohidrat dan lemak agar tubuh bisa memperoleh nutrisi dan energi. Vitamin B6 juga berperan penting dalam menunjang produksi sel darah merah dan memelihara kesehatan otak dan saraf. Pada ibu hamil, vitamin B6 bermanfaat dalam pembentukan organ tubuh dan tumbuh kembang janin, mencegah anemia saat hamil, hingga meningkatkan energy serta meredakan mual. (https://www.alodokter.com/ketahui-manfaat-vitamin-b6-untuk-ibu-hamil)
Biosanbe
Biosanbe merupakan suplemen yang mengandung vitamin dan mineral. Suplemen ini digunakan untuk mengatasi defisiensi zat besi maupun anemia pada ibu hamil terutama pada kehamilan trimester 1 dan 2 serta pada masa nifas. (https://www.halodoc.com/obat-dan-vitamin/biosanbe-10-kapsul)
Domavit
Domavit merupakan suplemen vitamin dan mineral dengan minyak ikan yang membantu memelihara kesehatan ibu hamil dan menyusui. Terus komposisinya ada natural fish oil 200 mg (EPA 10%, DHA 40%), vit A 690 IU, vit D3 69 IU, vit B12 1 mcg, folic acid 300 mcg, vit B6 300 mcg, Ca pantothenate 200 mg, Mg gluconate 75 mg, Fe 15 mg. (https://www.k24klik.com/p/domavit-tab-30s-16363#)
Calnic Plus
Calnic plus merupakan suplemen makanan yang mengandung kalsium organik dan vitamin D. Suplemen ini digunakan untuk membantu memenuhi kebutuhan kalsium dan vitamin D di dalam tubuh. (https://www.halodoc.com/obat-dan-vitamin/calnic-plus-10-kaplet)
Biar tulang ibu dan calon debaynya kuat
jadi harus minum kalsium. Hehehe
Pervita
Pervita dapat digunakan untuk defisiensi vitamin dan
mineral pada masa penyembuhan, kehamilan dan menyusui. Pervita disajikan dalam
bentuk kaplet bersalut film yang dapat mengurangi degradasi zat aktif yang ada
di dalamnya.
Folda
Folda mengandung multivitamin dan mineral yang digunakan untuk wanita hamil dan masa nifas, untuk mendukung kesehatan pada ibu dan bayi. Komposisinya Folic acid 800 mcg, DHA 30 mg, vit B12 12 mcg. (https://www.halodoc.com/obat-dan-vitamin/folda-6-kaplet)
Nah, ini obat kedua terbanyak yang saya minum. Dari trimester satu sampai tiga saya minum ini. Meski tidak rutin sih. hahaha
Nerva Plus
Nerva Plus adalah sediaan kaplet salut selaput yang mengandung asam folat dan vitamin-B Komplek. Nerva Plus yang digunakan untuk pemeliharan dan mengoptimalkan fungsi sistem saraf sistem saraf pusat, serta membantu pembentukkan sel darah merah. Nerva Plus dalam pemakaian normal atau sesuai dosus tidak akan menimbulkan efek samping karena dikombinasi oleh vitamin di dalamnya. (https://www.klikdokter.com/obat/nerva-plus)
Emineton
Emineton merupakan Suplemen yang mengandung Vitamin dan Mineral yang berfungsi untuk memenuhi kebutuhan Vitamin dan Mineral yang dibutuhkan oleh tubuh dalam masa perkembangan dan pertumbuhan pada anak-anak, sebagai suplemen untuk menambah darah, mempercepat proses pemulihan dari sakit selain itu juga dapat digunakan oleh ibu hamil dan menyusui. (https://www.halodoc.com/obat-dan-vitamin/emineton-10-tablet)
Demikian obat-obatan/vitamin yang saya minum selama hamil sampai akan melahirkan. Semoga bermanfaat. xoxo
Posting Komentar